Kehadiran aplikasi di HP android memang memberikan kemudahan penggunanya dalam menyelesaikan berbagai pekerjaan.

Bahkan aplikasi yang saat ini populer seperti Clipclaps bisa menghasilkan pundi-pundi uang. Tentu saja aplikasi Clipclaps menghasilkan uang ini bisa menjadi solusi bagi seseorang yang menambah penghasilan bulanan.

Apa Itu Aplikasi Clipclaps

Secara sederhana aplikasi Clipclaps ini adalah sebuah software berbasis media video yang bisa menghasilkan uang bagi penontonnya. Kalau semisal di YouTube itu menonton video tidaklah mendapatkan uang, namun berbeda dengan aplikasi Clipclaps ini. Oleh karena itu aplikasi penghasil uang ini sangat cocok bagi yang ingin menambah penghasilan.

Lebih menariknya lagi bahwa aplikasi Clipclaps ini tidak menayangkan iklan saat seseorang menonton videonya. Tentunya ini akan sangat menguntungkan bagi penonton karena tidak terpotong oleh iklan saat menontonnya.

Dengan demikian menonton video menjadi lebih menyenangkan sekaligus menghasilkan uang setelah menonton videonya. Berikut ini detail aplikasinya:

DetailClipclaps
DeveloperGRAND CHANNEL ENTERTAINMENT LIMITED
Android Minimal5.0 ke atas
Ukuran39MB
Rating4.3/5.0 (Google Play)

Cara Mendapatkan Uang di Clipclaps

Bagi yang tertarik menggunakan aplikasi Clipclaps ini untuk mendapatkan pundi-pundi uang, maka harus tahu cara menggunakannya. Berikut beberapa cara menggunakan aplikasi Clipclaps menghasilkan uang dengan mudah dan pastinya menyenangkan:

1. Menonton Video

Cara pertama aplikasi Clipclaps ini bisa menghasilkan pundi-pundi uang adalah dengan menonton video di dalamnya. Berbagai macam video di dalam aplikasi ini adalah untuk menghibur para penonton agar bisa tertawa bahagia. Tentu saja berbagai video hiburan tersebut akan menghilangkan stress bagi para penonton sehingga meminimalkan berbagai permasalahan hidup.

Namun perlu diingat bahwa untuk mendapatkan uangnya, maka harus menonton video tersebut sampai dengan selesai. Kemudian pundi-pundi koin akan terkumpul di kotak yang telah disediakan dan bisa diambil saat sudah banyak. Jadi apabila seseorang menonton banyak sekali video sampai selesai, maka bisa memperoleh banyak koin untuk nantinya ditukar.

2. Memutar Mega Spin

Untuk memperoleh uang lewat aplikasi Clipclaps ternyata tidaklah hanya menonton video saja, melainkan pengguna bisa memutar mega spin. Permainan semacam ini tentu saja akan sangat menyenangkan dan menghibur pada pengguna aplikasinya. Semakin banyak koin yang didapatkan, maka akan masuk ke dalam saldo koin pada akun pengguna.

Pemutaran megaspin ini sayangnya hanya dapat dilakukan setidaknya sehari satu kali kecuali mendapatkan bonus untuk memutarnya berkali-kali. Namun ada cara lainnya yakni mengundang teman-teman untuk ikut permainan memutar mega poin. Bagi seseorang yang mengundang temannya tersebut, maka akan mendapatkan bonus tersendiri dari aplikasinya.

3. Bermain Lucky Spin

Selain permainan mega spin, ternyata di dalam aplikasi Clipclaps ini terdapat sebuah permainan bernama lucky spin. Berbeda dengan mega spin yang setidaknya sehari satu kali putaran, kalau di lucky spin ini hanya menunggu jeda 5 jam saja. Setelah melewati waktu yang telah ditentukan, maka akan memperoleh tiket untuk memutar spinnya lagi.

4. Upload Video

Bukan hanya sekedar menonton saja di aplikasi Clipclaps, ternyata para pengguna juga bisa melakukan upload video untuk mendapatkan uang. Melalui upload video ini, para pengguna bisa mendapatkan pundi-pundi koin yang dapat ditukarkan menjadi uang. Namun, perlu untuk mengupload banyak video menarik agar semakin banyak penonton dan berkesempatan mendapatkan koin.

Perlu diingat juga untuk mengupload video yang sopan jangan upload video berbau sara atau ujaran kebencian lainnya. Jadilah konten kreator yang memberikan hiburan semata dan bukan untuk menyampaikan hal-hal negatif lainnya. Dengan demikian para penonton akan terhibur dan tertawa sehingga menonton videonya sampai selesai.

5. Bermain Game

Perlu diketahui bahwa di dalam aplikasi Clipclaps ternyata tersedia berbagai macam game-game yang tentunya menghibur. Para pengguna bisa memainkan game-game yang telah disediakan sekaligus mendapatkan pundi-pundi koin. Setelah pundi-pundi koin ini terkumpul banyak, selanjutnya bisa ditukarkan menjadi uang sehingga menambah pendapatan.

Permainan game-game di dalam aplikasi Clipclaps tentu mempunyai ciri khas dan kesulitan level tersendiri. Oleh karena itulah penting untuk melatih skill bermain game di dalam aplikasi ini sehingga bisa memainkan gamenya dengan lancar. Dengan begitu, para pengguna bisa menyelesaikan setiap tantangan pada game dan berkesempatan memperoleh banyak koin.

Demikian tadi ulasan terkait dengan aplikasi Clipclaps menghasilkan uang yang dapat digunakan sebagai upaya menambah penghasilan. Tentunya mendapatkan uang dari aplikasi ini tidak semudah yang dibayangkan, jadi harus telaten dan sabar.