Aplikasi WhatsApp merupakan aplikasi pengirim pesan yang hampir sebagian orang menggunakannya. Menggunakan aplikasi pengirim pesan selama 24 jam dengan mudah terkadang membuat beberapa pengguna merasa tidak nyaman. Contohnya saat membaca pesan namun tidak mau jika orang lain tahu. Sekarang sudah banyak aplikasi baca WA tanpa diketahui pengirim.

Melihat tanda centang biru tanpa adanya balasan pesan terkesan sedikit tidak sopan. Permasalahan beberapa pengguna ialah saat membalas pesan dengan baik tanpa diketahui bahwa pesan pengirim telah dibaca. Dengan begitu adanya aplikasi baca WhatsApp tanpa diketahui ini sangat membantu mengatasi persoalan tersebut. Berikut beberapa aplikasi bisa digunakan:

Aplikasi Baca WA Tanpa Diketahui Mudah Dan Aman

1. Unseen

Tampilan WhatsApp tanpa terakhir dilihat dan tanpa status online dengan aplikasi ini berguna bagi pengguna yang tidak mau diketahui statusnya. Aplikasi ini juga bisa memudahkan untuk membaca pesan yang diterima tanpa diketahui pengirim. Tanpa perlu menonaktifkan fitur Read Receipts di akun WhatsApp.

Unseen juga akan memberitahu lewat notifikasi jika ada pesan masuk ke WhatsApp. Jika akan membaca pesannya, klik notifikasi pesan dari Unseen. Pesan yang dibaca lewat aplikasi ini tidak akan diketahui oleh pengirim.

2. Hide Blue Ticks, Last Seen & Read Deleted Message

Jika ingin membaca pesan tanpa pengirim tahu, gunakan aplikasi ini karena berguna untuk menyembunyikan blue tick dan terakhir kali dilihat. Aplikasi ini akan memonitor pesan yang masuk ke WhatsApp dan menyajikannya di sini. Membaca pesan jadi lebih leluasa dan tidak perlu membalas sesegera mungkin.

Fitur yang tersaji selain menyembunyikan centang biru ialah bisa melihat pesan yang dihapus oleh pengirim. Tidak perlu mengaktifkan mode offline jika ingin status terakhir dilihat tertera, cukup masuk dengan aplikasi ini dan bebas membaca pesan yang diterima. Aplikasi ini juga bisa membaca pesan obrolan tanpa terlihat dan penyamaran tanpa diketahui.

3. Private Read For WhatsApp

Gunakan alat ini untuk memudahkan membaca pesan yang diterima dari WhatsApp tanpa diketahui pengirim. Aplikasi baca WA tanpa diketahui pengirim ini masih bisa untuk melihat foto, video, maupun pesan suara. Dengan aplikasi ini pengguna tidak dapat membalas pesan pengirim.

Private Read sudah terjamin keamanannya jadi pengguna tidak perlu khawatir jika ada serangan virus jahat yang mengganggu. Pelajari langkah-langkah menggunakan aplikasi ini untuk bisa mengakses segala fitur yang tersedia. Seperti sembunyikan centang biru dan terakhir dilihat.

Baca juga: Aplikasi Pembelajaran Untuk Guru

4. Offline Chat-No Last Seen, Blue Tick For WhatsApp

Aplikasi untuk android ini berguna untuk mengontrol WA dengan mudah dan aman. Membaca pesan tanpa diketahui status terakhir dilihat tentu akan menyenangkan aplikasi ini juga bisa untuk menyembunyikan centang biru. Tidak hanya itu aplikasi ini juga bisa menyimpan status WhatsApp pengguna lain.

Tidak hanya membaca pesan aplikasi ini juga bisa untuk melihat foto, video, maupun pesan suara. Membalas pesan teks pengirim, mengirim foto, video, dan pesan suara juga bisa dilakukan dengan aplikasi ini. Saling mengirim pesan dengan pengguna tanpa menyimpan nomor pengguna lain di kontak juga bisa.

5. Hidden Chat For WhatsApp-Unseen No Last Seen

Membaca pesan tanpa diketahui pengirim tentu membuat sebagian orang merasa terbantu. Aplikasi ini membantu untuk menyembunyikan centang biru dan terakhir dilihat. Permasalahan yang sering mengganggu pengguna untuk membalas pesan dengan baik akan terselesaikan dengan adanya aplikasi ini.

Aplikasi ini membantu pengguna agar bisa membaca pesan di WhatsApp tanpa diketahui pengirim. Tidak akan meninggalkan centang biru dan terakhir kali dilihat yang membuat penggunanya merasa aman. Mengirim pesan teks, foto, video, pesan suara, maupun file bisa dilakukan dengan aplikasi ini.

Membaca pesan seseorang akan meninggalkan jejak centang biru di room chat WhatsApp. Membalas pesan yang sopan dan tepat juga tidak mudah dilakukan oleh beberapa orang. Oleh karena itu aplikasi baca WA tanpa diketahui di atas membantu penggunanya untuk menuntaskan permasalahannya.

Nah, untuk pemilik bisnis. WhatsApp bisnis dapat dimanfaatkan sebagai kontak admin toko online. Manfaatkan fitur bisnis yang ada di WhatsApp. Dengan cara membuat pesan otomatis di WhatsApp. Agar komunikasi antar penjual dan pembeli berjalan efektif.